DPRD Tanah Bumbu Umumkan Berakhirnya Masa Jabatan Bupati Zairullah Azhar, Siap Sambut Kepemimpinan Baru

Redaksi
2 Menit Baca

Batulicin, Tanah Bumbu – DPRD Kabupaten Tanah Bumbu menggelar rapat paripurna pada Senin (13/01/2025) untuk mengumumkan berakhirnya masa jabatan Bupati Tanah Bumbudr. H. M. Zairullah Azhar, periode 2021-2025. Rapat yang dipimpin oleh Wakil Ketua II DPRDSyabani Rasul, dan dihadiri oleh Asisten Pemerintahan dan KesejahteraanEka Safrudin, ini memperhatikan sejumlah keputusan penting, termasuk Putusan Mahkamah Konstitusi Nomor 27/PUU-XXII/2024 dan Keputusan KPU Tanbu Nomor 1 Tahun 2025.

Ketua DPRD Tanah BumbuAndrean Atma Maulani, menjelaskan bahwa masa jabatan Bupati Zairullah Azhar secara resmi berakhir. “Maka diumumkan kepada masyarakat, saudara dr. H. M. Zairullah Azhar telah berakhir masa jabatannya sebagai Bupati Tanah Bumbu. Beliau masih menjabat sampai dengan dilantiknya Bupati dan Wakil Bupati terpilih hasil pemilihan kepala daerah tahun 2024,” jelas Andrean.

Melalui Eka Safrudin, Bupati Zairullah Azhar menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada DPRD Tanah Bumbu dan seluruh pihak yang telah mendukung selama masa jabatannya. “Hari ini merupakan momen yang istimewa sekaligus penuh haru, karena masa jabatan saya sebagai Bupati Kabupaten Tanah Bumbu akan berakhir. Saya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat Bumi Bersujud, DPRD, Forkopimda, jajaran Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu, serta semua pihak yang telah mendukung dan berkolaborasi selama ini,” ungkapnya.

Bupati Zairullah juga mengakui bahwa masih ada kekurangan dalam pelaksanaan tugasnya. “Saya menyadari bahwa masih ada hal-hal yang perlu ditingkatkan. Untuk itu, saya menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya jika terdapat kekeliruan atau hal-hal yang belum maksimal,” tambahnya.

Bupati Zairullah Azhar juga menyampaikan harapan terbaik bagi pemimpin yang akan melanjutkan estafet kepemimpinan di Tanah Bumbu. “Saya mengucapkan selamat dan harapan terbaik bagi pemimpin baru. Semoga senantiasa diberikan kekuatan dan bimbingan dalam mengemban tugas ini demi kepentingan masyarakat dan kemajuan daerah kita yang tercinta,” tutupnya.

Bagikan Artikel Ini